Sabtu, 17 Mei 2008

Saatnya Mahasiswa Memimpin Pemerintahan

Saatnya Mahasiswa Memimpin Pemerintahan

Oleh : Iwan Matsum.


Indonesia sejak tahun 1945 (hari kemerdekaan) telah memiliki pemimpin yang terus menerus silih berganti dan hingga saat ini bangsa ini tidak pernah terlepas dari pada permasalahan bangsa baik masalah internal maupun masalah eksternal. Untuk memajukan bangsa mahasiswa seluruh Indonesia telah berupaya keras dengan melakukan berbagai aksi untuk mendesak pemerintah agar lebih memperhatikan kepentingan rakyat.

Dengan melihat permasalahan bangsa saat ini maka BEM SI melalui konferensi yang diadakan didepok, jawa barat (21-23 Maret 2008), merumuskan permasalahan Indonesia kedalam Tujuh Gugatan Rakyat (Tugu Rakyat) yang meyakini bahwa bila terpenuhi akan menyelesaikan seluruh permasalahan bangsa saat ini. Untuk itu pada tanggal 21 Mei 2008 tidak kurang dari 100 Universitas Negeri dan Swasta akan mengedakan aksi turun kejalan untuk menuntut penuntasan Tujuh Gugatan Rakyat, dan apa bila tidak ditanggapi maka mewakili badan eksekutif Mahasiswa Seluruh Indonesia akan melakukan Cabut Amanah Konstitusi Pemerintahan SBY-JK.

Nah mengingat bahwa banyaknya pemimpin rakyat yang digulingkan oleh mahasiswa tentunya mahasiswa amat berjasa atas perjuangannya mempertahankan hak rakyat. Nah menyembut pemilu 2009 yang akan datang mengapa tidak dicalonkan seorang calon presiden dan wakil presiden yang terdiri atas mahasiswa, yang nantinya jelas menteri-menteri, anggota MPR dan DPR terdiri atas mahasiswa seluruhnya dan kita dapat melihat dengan jelas adakah perubahan terhadap kesejahteraan rakyat atau tidak? Apa lagi yang kita tunggu mari kita wujudkan pemilu 2009 yang para calonnya terdiri atas mahasiswa. Saya yakin bila seluruh mahasiswa di Indonesia bersatu pasti calon yang kita unggulkan bakal menang dan kita tunjukan bagaimana cara memerintah yang baik bagi pemimpin-pemimpin sebelum kita nantinya.

Tidak ada komentar: